Home | Looking for something? Sign In | New here? Sign Up | Log out

Thursday, April 15, 2010

Kenapa Islam Mengalami Kemunduran....??

Thursday, April 15, 2010
Nabi Muhammad SAW pernah berkata "bahwa nanti akan terjadi, dimana Islam besar tetapi tinggal namanya" Al Hadits.

para peneliti barat pernah meneliti kemajuan kuantitas umat islam di dunia, dilihat dari aspek trend quantity, dalam penelitian tersebut diperoleh hasil bahwa jumlah umat Islam mengalami kemajuan yang sangat pesat dari segi kuantitas, namun mengalami penurunan kualitas keberagamaannya. bahkan yang membuat agak aneh adalah terjadi eksodus keberagamaan menjadi Islam secara besar-besaran di dunia barat.
eksodus besar-besaran tersebut karena terjadi kegelisahan dalam pola kehidupan mereka. mereka menganggap keberagamaan yang selama ini diyakini kurang memberikan kedamaian terhadap batin dan kehidupan bermasyarakat mereka dan menganggap Islam sebagai ajaran yang solutif untuk merubah pola yang selama ini hedonis.
kejadian yang demikian ini tentu memberikan harapan besar terhadap dunia islam dalam beberapa dekade terakhir ini, tinggal bagaimana sekarang keyakinan yang di anggap benar tersebut dapat secara alamiah mewarnai batin mereka. namun demikian besarnya Islam tidak semata-mata hanya kuantitas tetapi -diharapkan- kualitas juga mengiringi kebesaran tersebut. sebab besarnya Islam kalau hanya sebatas kuantitas percuma. islam hanya sebagai rumah yang besar tetapi kosong isinya.
kenyataan bahwa kuantitas islam dalam beberapa dekade terakhir menjadi kegelisahan tersendiri di kalangan ulama. mereka mencoba untuk merubah islam secara kaffah, dengan cara mengembalikan islam sesuai dengan ajaran ala qur'ani/sunnah rosul.
islam bukan agama yang anti perubahan, bahkan islam secara tegas menyarankan kepada ummatnya untuk melakukan perubahan, namun bukan perubahan yang mengacu pada urusan duniawiyah atau hedonis saja, seperti yang selama ini dipahami oleh sebagian besar umat islam.
rasyid ridho pernah melakukan penelitian tentang kemunduran islam dari masa ke masa. beliau memperoleh 3 penyebab utama kemunduran di dunia islam: yaitu, umat islam terlalu mencintai permusuhan -khususnya terhadap saudara seiman yang berbeda pemahaman-,umat islam tidak mampu menginventarisir potensi keberagamaan yang dimilikinya, dan wahn....

0 komentar:

Post a Comment

 

Statistik Pengunjung